Beritaindonesia.id,JAKARTA– Data orang yang terinfeksi virus korona atau Covid-19 di Indonesia terus mengalami peningkatan. Hingga Kamis (30/4) tercatat pertambahan sebanyak 347 kasus. Sehingga totalnya mencapai 10.118 kasus positif Covid-19.
“Konfirmasi positif hari ini adalah 10.118 orang,” kata juru bicara pemerintah penanganan Covid-19, Achmad Yurianto dalam konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta Timur, Kamis (30/4).
Yuri menyebut, jumlah pasien positif Covid-19 yang terkonfirmasi meninggal dunia bertambah 8 jiwa. Kini terdapat 792 jiwa meninggal dunia.
Sementara itu, jumlah pasin virus korona yang sembuh bertambah 131 orang. Total kini terdapat 1.522 orang yang dinyatakan sembuh atau negatif Covid-19.
“Jumlah ODP ada 230.411 orang dan PDP ada 21.827 pasien,” jelas Yuri.
Oleh karena itu, Yuri mengharapkan agar masyarakat dapat mematuhi imbauan pemerintah untuk tidak mudik, bepergian keluar rumah dan rajin mencuci tangan dengan air mengalir.
“Menvuci tangan bagian terpenting menghindari dari benda yang tercemar, mencuci tangan penting dengan air mengalir. Karena senyawa sabun atau deterjen ini akan menghancurkan senyawa virus. Mencuci tangan menjadi sangat penting,” harapnya. (JPC)