Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Jakarta Selatan lebih mengoptimalkan fungsi ponton (skat penghambat sampah berbentuk kubus terbuat dari plastik) yang berada di sungai dan kali.
“K eberadaan ponton sangat penting sebagai penyekat sampah.”
Kasudin Lingkungan Hidup Jakarta Selatan, M. Amin mengatakan, penempatan ponton menjadi upaya dini untuk menghalau sampah yang mengalir pada sungai dan kali di wilayah Jakarta Selatan, salah satunya di Kali Krukut.
“Kita sudah instruksikan ke jajaran UPK Badan Air untuk memonitor ponton-ponton yang ada di sepanjang Kali Krukut,” ujarnya, Selasa (20/10).
Diucapkan Amin, pihaknya sudah memasang 13 ponton di kali yang melintas di wilayah Kecamatan Jagakarsa, Setiabudi, Mampang Prapatan, Kebayoran Baru dan Cilandak.
“Ini salah satu upaya agar sampah yang mengalir di kali tersangkut di ponton. Nanti petugas tinggal mengangkut secara manual maupun dengan alat berat,” ucapnya.
Untuk mengangkut sampah yang tersangkut di ponton, jelas Amin, pihaknya sudah menyediakan dua alat berat jenis spider di Jalan Brigif III dan Pondok Labu.
Menurut Amin, setiap harinya sekitar 25 ton lebih sampah berhasil diangkut dari setiap titik ponton.
“Saat musim hujan keberadaan ponton sangat penting sebagai penyekat sampah. Untuk itu saya minta dimonitor secara berkala dan lebih intens pengangkutan sampahnya,” tandasnya.
(bj/bi)