Beritaindonesia.id,JAKARTA– Paranormal Mbah Mijan geregetan dengna ulah pelaku penimbun masker di tengah pencegahan penyebaran virus corona atau covid-19 di Indonesia.
Dia pun mengecam perbuatan oknum tersebut yang dianggapnya sangat tidak manusiawi. “Laknat,” ungkap Mbah Mijan lewat akun Instagram miliknya, Rabu (1/4).
Mbah Mijan juga menyertai sebuah gambar kartun yang mengisyaratkan pelaku penimbun masker.
Pria 35 tahun itu bahkan memberi peringatan kepada mereka yang masih menimbun masker di berbagai daerah.
“Hati-hati lu! Penimbun masker di tempat gue tit**-nya (anu) bengkak, bijinya pindah ke mata,” sambung Mbah Mijan.
Sindiran Mbah Mijan kepada para pelaku penimbun masker spontan menuai respons dari netizen.
Banyak followers yang turut mengecam aksi penimbunan masker di tengah pencegahan penyebaran virus corona atau covid-19.
Seperti diketahui, masker belakangan langka di pasaran. Kalau pun ada, harganya sangat tinggi.
Diduga langkanya masker akibat ulah oknum yang sengaja menimbun demi memperoleh keuntungan besar. Sejumlah pelaku sudah berhasil ditangkap kepolisian. (mg3/jpnn)