Beritaindonesia.id, JAKARTA– Kepala Biro Hubungan Masyarakat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah resmi mengakhiri pengabdiannya di lembaga antirasuah itu, Sabtu (17/10/2020).
Di akun Twitternya, Febri mengungkapkan detik-detik terakhir dirinya meninggalkan lembaga yang telah membesarkan namanya itu.
“Selamat Sabtu pagi.. Hari ini adalah hari terakhir saya sebagai Pegawai @KPK_RI dan itu jatuh di hari libur Wajah tersenyum dengan mata tersenyum,” kata Febri.
“Mulailah Saya menjalani tugas berbeda.. Bukan menguras kolam ternyata, tapi membersihkan sisa daun dari dahan mangga yang kemarin patah krn badai. Pohon yg sdg berbuah,” lanjutnya.
Febri mengungkapkan, pada hari Jumat kemarin dirinya menyempatkan bertemu dengan pegawai dan pimpinan KPK.
“Oh ya, kemarin Jumat, di hari kerja terakhir, Saya bertemu sejumlah teman2 yg kebetulan ataupun sengaja masuk kantor.. khususnya, Humas, WP-KPK dll. Ada haru, pasti. Sedih, juga. Tp harapan yg jauh lebih penting.. Saya percaya teman2 Pegawai KPK akan terus bekerja sekuat2nya,” sebut Febri Diansyah.
Mantan juru bicara KPK itu sempat menitip pesan ke pegawai KPK untuk terus bekerja memberantas korupsi di Indonesia.
“Saya percaya, masa depan KPK memang berada di tangan Pegawai KPK. Dengan catatan: masih ada Independensi thd lembaga dan terhadap mereka yg bertugas. Semoga hal ini tdk dihanguskan dan raib. Tp, kita yg di luar jg punya kewajiban menjaga KPK sebaik2nya..,” kata Febri Diansyah.
(Fajar)