Beritaindonesia.id, FLORIDA– Salah seorang pejabat pemerintah Brasil yang menghadiri pertemuan bersama Donald Trump di Florida pada hari Sabtu (7/3) pekan lalu dinyatakan positif terkena virus Korona. Kepastian itu sudah dikonfirmasi oleh pemerintah Brasil, Kamis (12/3).
Pejabat itu adalah Sekretaris komunikasi Presiden Brazil Jair Bolsonaro, Fabio Wajngarten. Wajngarten kini dilaporkan sedang dikarantina di rumahnya. Untuk diketahui, Wajngarten juga sempat berfoto bersama Trump dalam pertemuan tersebut.
Dalam foto yang diposting di akun Instagram-nya, Wajngarten berdiri di sebelah Trump mengenakan topi ‘Make Brazil Great Again’. Wakil Presiden Mike Pence juga terlihat berada di sebelah Trump.
Kejadian ini pun membuat tim medis Presiden Brasil Jair Bolsonaro mengambil semua langkah pencegahan untuk menjaga kesehatan Bolsonaro. Kementerian Kesehatan Brasil juga sudah mengonfirmasi 60 kasus virus Korona di negara itu pada Kamis (12/3), lewat media sosial Twitter. Negara ini belum melaporkan kematian akibat pandemi yang menyebar cepat itu.
Sementara, Trump mengatakan dia tidak khawatir jika dirinya terpapar virus COVID-19. Sampai sekarang, Trump juga belum menjalani tes virus Korona.
“Mari kita bicara begini: Saya tidak khawatir,” kata Trump tegas kepada wartawan pada hari Kamis (12/3), saat bertemu dengan Perdana Menteri Irlandia Leo Varadkar seperti dilansir dari US News, Jumat (13/3). (jpc/fajar)