Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Ogan Komering Ulu Timur (OKU Timur) H Lanosin Hamzah – HM Adi Nugraha Purna Yudha (Enos-Yudha) bertekad akan memajukan seluruh sektor yang ada di Oku Timur, termasuk salah satunya sektor perekonomian. Dua putra asli daerah tersebut bertekad mewujudkan OKU Timur yang lebih maju dan mulia berbasis ekonomi kerakyatan. Dengan sistem ekonomi kerakyatan ini, masyarakat menjadi aktor utama dalam menggerakkan roda perekonomian di Oku Timur.
Enos mengungkapkan kedepan, dirinya bersama Yudha akan mendorong keterlibatan masyarakat dalam membuat kebijakan. Hal ini dilakukan agar terjadi kolaborasi antara semua elemen masyarakat terutama pelaku ekonomi.
“Sistem ekonomi kerakyatan yang kita maksud adalah menjadikan masyarakat sebagai aktor utama penggerak roda perekonomian. Kedepan kita akan dorong secara serius setiap kelompok usaha masyarakat yang ada di OKU Timur agar mampu bersaing di dunia pasar,” ungkap Enos saat di temui di Martapura, Kamis (14/05).
Guna mewujudkan visi tersebut, pasangan Enos-Yudha juga komitmen untuk membangun infrastruktur pendukung dari hulu hingga ke hilir. Sehingga dengan infrastruktur yang memadai, diharapkan akan mampu mendongkrak roda perekonomian secara signifikan.
“Ini salah satu komitmen kita. Kita akan bangun infrastruktur pendukung dari pusat ekonomi hingga ke desa-desa. Termasuk peebaikan dan pembangunan jalan desa, perbaikan pasar, tempat penampungan dan regulasi yang pro terhadap ekonomi kerakyatan,” imbuhnya.
Sebagai implementasi dari sistem ekonomi kerakyatan tersebut, pasangan Enos-Yudha berencana akan mendatangkan investor dan membangun industri hilir di OKU Timur, hal ini guna menyerap tenaga kerja lokal tanpa menghilangkan fundamental ekonomi masyarakat sebagai petani dan peternak. Dengan begitu diharapkan mampu meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) dan meningkatkan perekonomian masyarakat.